Sejumlah Wartawan dan Jurnalis di Jakbar Berbagi Kebahagiaan Dengan Gelar Santunan 50 Anak Yatim di Grogol Petamburan


Jakarta,Jurnalis169.com – Di bulan suci ramadhan diketahui adalah bulan yang paling dinanti dan dirindukan oleh semua umat muslim di Indonesia maupun seluruh dunia untuk melakukan ibadah dan berbuat amal sholeh.

Bulan Ramadhan juga biasa disebut oleh umat muslim sebagai bulan yang penuh keberkahan, yang di mana sebagai umat muslim memanfaatkan dengan memperbanyak untuk ibadah dan melakukan amal kebaikan yang diantaranya dengan cara  berbagi kebahagiaan dengan berbagi rezeki kepada anak Yatim dan parra dhuafa janda tua.

Pada kesempatan ini setiap tahun nya dimanfaatkan oleh sejumlah jurnalis Perpek.co dan media jaringan jurnalis169.com dengan mengadakan sejumlah Santunan Yatim, Piatu dan Dhuafa sebanyak 50 orang di Jl. Sosial RT. 004 RW. 02 Kel. Wijaya Kusuma, Kec. Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Sabtu (09/03/2025)

“Gimana ya rasanya kurang afdol kalau bulan puasa selain mengerjakan ibadah tidak lupa kita juga melaksanakan kegiatan positif berlomba dalam kebaikan dibulan yang penuh berkah dan dilipatkan pahala ini dengan cara memberikan santunan anak yatim , dhuafa dan berbagi takjil” ujar Agus Bison selaku ketua panitia acara santunan Anak Yatim, Piatu dan Dhuafa.
Untuk diketahui, setiap tahunnya di bulan suci ramadhan ini seorang jurnalis sekaligus tokoh pemuda di wilayah tersebut, dengan sapaan Agus Bison ini diketahui selaku pengurus Perpek Media, jurnalis169.com dan juga salah satu pengurus Ormas mengatakan, bahwa ia bersama para Jurnalis yang tergabung di perpek.co dan jurnaliis169.com dan FWJI (Forum Wartawan Jaya Indonesia) selalu rutin mengadakan kegiatan berbagi kebahagian dibulan ramadhan dengan  santunan anak yatim, piatu dengan menggandeng Tiga Pilar,vPejabat setempat serta para pengusaha yang ada di wilayah tersebut.

“Alhamdulillah, terlaksananya kegiatan ini atas inisiatif Bang Agus bison selaku wapimred kita. Setiap tahun, ia selalu mengajak rekan jurnalis selain mencari berita, juga mencari berkah dengan mengadakan kegiatan aksi sosial. Salah satunya seperti acara santunan ini” ungkap Mairoji Pemred Perpek Media. Sabtu (09/03/2025)

Dengan mengangkat tema Jurnalis Pencari Berkah ‘Berbagi Kebahagiaan di Bulan Suci Ramadhan yang Penuh Berkah dengan Memberikan Perhatian dan Santunan Yatim, Piatu dan Dhuafa’ turut hadir dan support dalam kegiatan tersebut diantaranya Ketua RW 02, ketua RT 004, Bimas Wijaya Kusuma, serta para pengusaha, seperti Wijaya entertainment, glow inch art, kobra express , Adhikarya , dan sejumlah para donatur lainnya

“Kami selaku panitia dari perwakilan para jurnalis pencari berkah dengan ini izinkan kami mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya untuk Tiga Pilar Kecamatan Grogol Petamburan, Wijaya entertainment , Glow inch, Adhi karya, kobra exspress dan seluruh para donatur semua yang sudah turut andil membantu setiap tahun dalam acara  kegiatan ini” ungkap Agus bison.

“Kami selalu mendoakan semoga Allah Subhanahu Wa Ta’ala membalas sekuruh kebaikan semua para donatur dan hamba Allah yang telah memberikan sedikit rezekinya untuk kebaikan yang sudah dipercayakan kepada kami” lanjutnya.

Ditempat yang sama, kekompakan para seluruh panitia disambut antusias oleh warga serta organisasi terkait yang hadir, mereka pun tak sungkan berlangsungnya kegiatan.

Acara dimulai dari pukul 16.00 WIB dibuka oleh Agus Bison selanjutnya disambung oleh kata sambutan dari Ketua RT. 004 Bpk. Ujang Subadri, Ketua RW. 02 Bpk. Supomo SE, Pemred Perpek Media Mairoji dan Bimas Wijaya Kusuma Polsek Tanjung Duren, Aiptu Imron SH. Serta para pihak donatur  yang hadir dalam acara tersebut, Selanjutnya juga  menampilkan Hadroh dari Shalawat dan ditutup dengan doa.

Lebih lanjut, dari perwakilan Jurnalis, tokoh masyarakat, dan tiga pilar juga terlihat bersama sama ikut menyerahkan santunan kepada sejumlah 50 Anak Yatim, Piatu dan Dhuafa berupa sembako, uang tunai dan sepaket konsumsi untuk buka puasa anak yatim/piatu serta janda dhuafa.

Kemudian saat menunggu adzan magrib berkumandang, acara ditutup dengan doa bersama dan tausiah oleh tokoh agama alim ulama serta doa.

“Tiga pilar Kecamatan Grogol Petamburan yang hadir pun berbaur membantu menertibkan hingga perjalanan kegiatan ini berlangsung dengan aman dan kondusif” tutup Agus.

Salah satu donatur dari pihak Glow inch art entertainment mengatakan, "Sangat bagus sekali acara yang diusung bang Agus bison ini di wilayah, sangat bangga masih ada sosok yang peduli dengan anak yatim dan para dhuafa,harapan saya kedepan setiap tahun saya selalu mensupport acara kegiatan baik ini" tutur Ridwan perwakilan management glow inch art entertainment.
Diberdayakan oleh Blogger.