Masjid Al-Hidayah Pondok Jaya Sepatan Bersama Warga Sekitar Adakan Maulid Nabi Muhammad SAW

TANGERANG, Jurnalis169.com – Dalam rangka menyambut peringatan Maulid Nabi besar kita Muhammad Shallallahu Alaihi Wassalam (SAW) di halaman Masjid Al-Hidayah perumahan duta asri palem 7 Pondok Jaya Sepatan RT 002 RW 10, Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten. Sabtu malam pukul 19.30 WIB s/d selesai. (21/09/2024)

Adapun turut Hadir, Kyai Zainudin Ali Al Ghozali, Bapak Kades Pondok Jaya Bpk Deri Hermawan, Bpk Rw 010 Bpk Eko Susilo, Ketua MUI Sepatan Kyai Hasan Basri, Habib Muhammad Abdurahman Asegaf, Habib Ali Fahir bin Yahya, Ustad Abdul Muis Assyauqoni, ketua Masjid Al-Hidayah Muttaqin Isrori, ketua panitia Bapak Hamdan Mitra, team Hadroh Masjid  Al-Hidayah Nidaul Mujtaba, jajaran RT 01 - 05 RW 10, dan seluruh warga RW 10 perumahan Duta Asri Palm 7.

Kyai Zainudin Ali Al Ghozali dalam Tausyiah nya peringatan hari besar Maulid adalah dengan bertema "RASULULLAH SAW SEBAGAI SURI TAULADAN KEHIDUPAN SEHARI HARI". Salah satu sarana untuk menanamkan dan menebarkan cinta lahir nya terhadap Rasulullah shallallahu alaihi wasallam, kepada lintas generasi agar kita terpaut hati dengannya. Bahkan peringatan Maulid termasuk salah satu amal yang baik karena menuntun kita menuju cinta yang mulia Yaitu cinta kepada insan pilihan yang telah datang menyelamatkan umat manusia.

Eko Sutrisno, berharap keguyuban warga duta asri palem 7 agar terus terpupuk dengan baik,dan kerukunan antar tetangga tetap terjaga,

“Saya sangat berterima kasih kepada semua warga yang telah mendukung dan mensuport sehingga kegiatan peringatan Maulid Nabi ini bisa terlaksana,” Dan semoga acara acara PHBI ( PERINGATAN HARI BESAR ISLAM ) seterusnya akan terus terlaksana dan semoga warga semakin semangat utuk mengaji  tukasnya.

Alhamdulillah kegiatan peringatan Maulid Nabi di lingkungan RT 002/10 Pondok Jaya Sepatan Tangerang bisa berjalan dengan lancar dan penuh hikmat,” ujar Eko Sutrisno kepada wartawan di sela sela acara.

Diberdayakan oleh Blogger.