Sebuah Gudang Si Cepat & Lazada Di Jakbar Habis Ludes Terbakar Dilalap Si Jago Merah


Jakarta barat, Jurnalis169.com - Sejumlah kurang lebih dua (2) gudang besar, yakni gudang yang diduga melayani sebuah usaha paket barang exspedisi SiCepat dan gudang Lazada yang berada di Jalan Kedaung Kali Angke, Cengkareng, Jakarta Barat hangus Ludes terbakar, pada Kamis (21/3/2024) malam.

Diketahui sebuah musibah kebakaran yang terjadi tersebut pada pada malam hari ini kurang lebih pukul 22.00 WIB, lumayan agak besar ” ujar Kepala BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangannya

Sementara itu saat dikonfirmasi Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Syarif menyebut pihaknya saat ini tengah menurunkan petugas  sebanyak 85 personel dengan sejumlah  17 unit armada kendaraan pemadam diturunkan untuk mengatasi kebakaran tersebut.

“Sekarang sudah 17 unit, 85 personel kami kirim,” kata Syarif dikutip dar media onlinei ANTARA.

Syarif juga memastikan kebakaran tersebut tidak merambat ke perumahan, meskipun kebakaran belum tuntas diatasi. 

“Alhamdulillah, untuk perambatan kami bisa lokalisir, jadi memang target kami melokalisir perambatan ke rumah warga dan sudah kami lokalisir, cuma penuntasannya yang butuh waktu dan upaya lebih banyak,” kata Syarif.

Syarif memastikan juga menyebut dalam kejadian kebakaran tersebut untuk saat ini tidak ada korban jiwa maupun korban luka - luka.
Diberdayakan oleh Blogger.